Webinar Kapita Selekta: Aplikasi Deep Learning untuk Prediksi Typhoon

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, pada hari Kamis, 27 Oktober 2022 penyelenggaraan Kuliah Tamu Kapita Selekta Meteorologi (ME-4097) berjalan dengan sukses. Pada hari itu, Prodi Meteorologi menyelenggarakan kuliah Kapita Selekta Meteorologi dengan menghadirkan Dosen Tamu (Guest Lecturer) secara online yang dibuka untuk umum sebagai sarana untuk menambah wawasan mengenai aplikasi deep learning dalam kegunaannya untuk memprediksi fenomena typhoon.

Kuliah Tamu diawali dengan pengantar dan sambutan dari Ketua Prodi Meteorologi sebagai dosen pengampu mata kuliah Kapita Selekta Meteorologi. Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dengan tema “Aplikasi Deep Learning untuk Prediksi Typhoon” oleh Bapak Iyan E. Mulia, PhD. selama kurang lebih 50 menit.

Pemaparan materi oleh Bapak Iyan E. Mulia, PhD.

Pemaparan materi diawali dengan overview siklon tropis (typhoon) secara umum, beserta historis dan intensitasnya. Setelah itu dilanjutkan dengan pengenalan deep learning dan Generative Adversarial Neural Network (GAN) sebagai salah satu model deep learning. Model deep learning GAN menghasilkan akurasi yang sebanding dengan Numerical Weather Prediction (NWP) dan jauh lebih baik daripada model parametrik standar. Waktu komputasi GAN untuk memprediksi kejadian topan adalah sekitar 2 detik. Prediksi medan angin dan tekanan oleh GAN ini diharapkan dapat memfasilitasi prakiraan gelombang badai yang efisien.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab selama 30 menit. Pada sesi ini, mahasiswa dan peserta umum yang menghadiri acara dipersilakan untuk bertanya maupun berdiskusi terkait materi yang telah dipaparkan sebelumnya. Acara selanjutnya yaitu pemberian sertifikat kepada pembicara dari dosen pengampu mata kuliah Kapita Selekta Meteorologi dan dilanjutkan dengan sesi penutupan berupa dokumentasi bersama.

Foto bersama sebagai penutup acara.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *